+62 355 791540, Karangan, Trenggalek

Berita Sekolah

SENAM ANAK INDONESIA HEBAT BANGKITKAN SISWA SMAN 1 KARANGAN

SENAM ANAK INDONESIA HEBAT BANGKITKAN SISWA SMAN 1 KARANGAN

SMANESKA TOP NEWSS >> PAGI CERIA SMAN 1 KARANGAN: SENAM INDONESIA HEBAT BANGKITKAN SEMANGAT GENERASI EMAS
Trenggalek, 14 Januari 2024 – SMAN 1 Karangan kembali melaksanakan kegiatan Senam Anak Indonesia Hebat dalam program Pagi Ceria. Kegiatan hari ini secara khusus diikuti oleh seluruh siswa kelas X serta bapak dan ibu guru, yang bersama-sama memulai pagi dengan semangat dan energi positif.
 
Senam Indonesia Hebat merupakan bagian dari implementasi tujuh kebiasaan Anak Indonesia Hebat, yaitu bangun pagi, berdoa, berolahraga, makan sehat dan bergizi, gemar belajar, bermasyarakat, serta istirahat cepat. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kebiasaan baik, mendukung kesehatan fisik, serta menciptakan suasana belajar yang lebih produktif dan menyenangkan.
 
Bertempat di lapangan utama sekolah, kegiatan dimulai dengan senam bersama yang dipandu oleh instruktur berpengalaman. Suasana pagi terasa meriah dan penuh semangat, apalagi dengan keikutsertaan para guru yang memberikan contoh positif kepada siswa. Gerakan senam yang dinamis berhasil membangkitkan antusiasme seluruh peserta, menciptakan suasana kekeluargaan yang hangat di antara siswa dan guru.
 
Kepala SMAN 1 Karangan, Bapak Agus Joko Santoso, S.Pd., menyampaikan bahwa program ini menjadi langkah awal untuk membiasakan siswa memulai hari dengan aktivitas yang sehat dan positif. “Senam Indonesia Hebat adalah salah satu upaya kami untuk mendukung terciptanya generasi muda yang sehat, cerdas, dan berkarakter, sejalan dengan visi generasi emas 2025,” ujarnya.
 
Program Pagi Ceria ini juga dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta berdoa bersama sebelum memulai pelajaran. SMAN 1 Karangan terus berupaya mencetak siswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga sehat secara fisik dan kuat secara karakter.
 
Dengan semangat Makarya Ngesti Kuncaraning Siwi, SMAN 1 Karangan semakin mantap berkarya nyata demi masa depan generasi muda yang lebih gemilang.
 
Makarya Ngesti Kuncaraning Siwi, SMAN 1 Karangan terus maju dan mantap berkarya nyata!
 
Sumber/foto: HumasSmaneska
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

 462,    14  Jan  2025 ,   Berita Sekolah

Makarya Ngesti Kuncaraning Siwi, SMANESKA Maju Terus, Mantap Berkarya Nyata.

Facebook Feeds

Contact

Jl. Raya Trenggalek-Ponorogo Km. 03, Buluagung - Karangan - Trenggalek. Phone : 0355 791540 Pos Code : 66361

Newsletter

Dengan mendaftarkan email, anda akan mendapatkan berita dari kami.
bluebrowncustomgreenorangepinkredturquoiseyellow