Berita Sekolah

SMAN 1 KARANGAN GELAR MOTIVATION AND GOAL SETTING BERSAMA ALUMNI
31
Jan
2025
SMANESKA TOP NEWSS >> SMAN 1 KARANGAN GELAR MOTIVATION AND GOAL SETTING "KUNCI MERAIH KESUKSESAN" UNTUK SISWA KELAS XII
Trenggalek, 30 Januari 2025 – SMAN 1 Karangan kembali menggelar kegiatan inspiratif bertajuk Motivation and Goal Setting dengan tema "Kunci Meraih Kesuksesan". Acara yang diperuntukkan bagi seluruh siswa kelas XII ini menghadirkan narasumber istimewa, Dr. Wawan Prasetyo, M.H., C.M.C, seorang advokat sukses sekaligus alumni SMAN 1 Karangan tahun 2007.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi dan arahan kepada siswa dalam menuntut ilmu serta merancang masa depan yang gemilang. Dr. Wawan Prasetyo berbagi pengalaman dan tips sukses, menanamkan pentingnya kerja keras, disiplin, serta perencanaan yang matang dalam meraih impian.
"Dengan tekad dan mental yang kuat serta strategi yang tepat, kesuksesan bukanlah hal yang mustahil. Saya berharap adik-adik di SMAN 1 Karangan bisa mencapai impian mereka dengan semangat yang tinggi," ujar Dr. Wawan dalam sesi motivasi.
Acara ini disambut antusias oleh para siswa yang semakin termotivasi untuk menghadapi tantangan pendidikan dan karier di masa depan. SMAN 1 Karangan berharap kegiatan ini dapat menjadi pemantik semangat bagi para siswa dalam menuntut ilmu serta meraih prestasi gemilang.
MAKARYA NGESTI KUNCARANING SIWI, MANTAP BERKARYA NYATA
Sumber/foto : humas smaneska
(Om Mujiono Leo/admin)




