Berita Sekolah

Pelaksanaan Qurban di SMAN 1 Karangan, Rabu, 19 Juni 2024
Karangan - Pada Rabu, 19 Juni 2024, bertepatan dengan 12 Dzulhijjah 1445 H, siswa dan siswi SMAN 1 Karangan melaksanakan ibadah qurban dengan penuh semangat. Hewan qurban berupa sapi disembelih dan dagingnya dibagikan kepada warga sekitar serta siswa dan siswi yang kurang mampu.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh siswa, siswi, guru, dan staf sekolah. Guru agama, Bapak Zaenuddin, S.Pd.I, M.Pd., menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang berpartisipasi dan berharap kegiatan ini mengajarkan pentingnya berbagi dan berkorban.
Harapannya, semoga semua pihak dimudahkan dalam urusan dan rejeki sehingga tahun depan bisa melaksanakan qurban serta ibadah haji. Semoga keberkahan Idul Adha senantiasa menyertai semua.
Sumber/Foto:Humas/Pak Eko
(Om Mujiono Leo/admin)




